Trending Topik

Program WMP, Solusi Tepat Kembangkan Bisnis Pemuda!

Tahun 2018, Kemenpora memberikan fasilitasi kepada 1000 wirausahawan muda  berupa bantuan uang sejumlah 15 juta per orang. Kemenpora ingin agar bantuan ini bernilai penting bagi penerima. Oleh sebab itu, Kemenpora akan menyiapkan formulasi agar para WMP dapat tepat sasaran dan yang dibantu bisa berkembang dan terkontrol dengan baik.

Mas Irfan, Mas Budi dan Mas Jamil anggota FKP Gresik
Peserta Program Wirausaha Muda 2018
Program WMP diperuntukkan bagi para pemuda yang baru mengawali usaha. Tahun ini, syarat usaha berdiri sedikit diperlonggar menjadi minimal 6 bulan. Program WMP sangat terbuka untuk pemuda, informasi lengkap dengan juknisnya pengajuannya bisa diakses di website Kemenpora.
Di awal peserta WMP mengikuti Bimbingan Teknis Manajemen Keuangan di Hotel Grand Suite Darmo pada bulan November 2018 lalu. Diikuti ratusan pemuda dari wilayah Jawa Timur dan Bali. Di Kabupaten Gresik ada beberapa wirausahawan muda yang menjadi peserta WMP 2018. Mayoritas mereka bergabung dengan Forum Kewirausahaan Pemuda (FKP) Gresik yang dinaungi Dinas Pemuda dan Olahraga Kab Gresik. FKP bukan sekedar komunitas bisnis, namun organisasi resmi pemuda yang berwirausaha yang berperan meningkatkan skala bisnis pemula yang dirintis mulai nol.

Budi, Pemuda Asli Gresik yang juga memiliki bisnis di bidang songkok merupakan salah satu Peserta Wirausaha Muda Pemula yang mendapatkan bantuan di akhir Desember 2018 lalu. “Program WMP ini sangat menyuntik semangat pemuda untuk berwirausaha, khusus bagi kami akan kami gunakan untuk peningkatan manajerial bisnis kami serta peningkatan kualitas produk songkok kami”. 
Budi, Peserta WMP 2018 memanfaatkan Program WMP membeli laptop guna meningkatkan adminstrasi bisnisnya

Setelah dapat bantuan, penerima WMP akan didekatkan dengan pihak-pihak yang berhubungan dengan usahanya, termasuk akses pada modal. Mereka juga akan dimasukkan sebagai anggota Forum Kewirausahaan Pemuda untuk saling berinteraksi, menambah jejaring dan mengembangkan diri dan usahanya.

Previous
« Prev Post

Terima kasih atas tanggapan Anda. Komentar akan segera ditampilkan setelah diverifikasi oleh Admin.